Saturday, February 13, 2010

Mengganti SHORTCUT ICON pada Blog

Setelah berselancar di blog-blog sahabat mencari trick untuk mengganti shortcut icon pada blog ini, akhirnya saya teringat trick lama yaitu dengan menggunakan JS eksternal, hal ini saya lakukan setelah tutorial yang saya dapat dari surfing tidak ada yang membuahkan hasil yaitu dengan metode script pemanggil shortcut yang di include dalam script template kita, sebagai contoh :
memasukkan kode di bawah ini sebelum kode ]]></b:skin> atau sebelum code </head>, kode yang di masukkan seperti ini :

Spoiler:



<link href="URL Logo atau Foto sobat" rel="shortcut icon" type="image/x-icon"/>






Kalau sobat juga mengalami hal yang sama dengan saya, yaitu tidak berhasil menerapkan trick-trick yang sudah ada, silahkan temen2 coba cara yang satu ini :

Pertama, salin code berikut kedalam notepad :

Spoiler:



//Icon
var shortc = document.createElement("link");
shortc.rel = "SHORTCUT ICON";
shortc.href = "alamat gambar/foto sobat";
document.getElementsByTagName("head")[0].appendChild(shortc);






kemudian save dengan ekstensi *.js, dan jangan lupa untuk mengeset Save as type pada All files, seperti gambar berikut :

Spoiler:








Jika sudah upload file JS sobat ke webhosting milik sobat, misalkan di Ripway ato apalah terserah sobat.
Masukkan link JS eksternal yang tadi di upload kedalam script pemanggil JS eksternal berikut :

Spoiler:



<script src='http://link script Sobat.js' type='text/javascript'/>






Setelah itu, login ke account blogger Anda, masuk ke Tata letak > Edit HTML, kemudian masukkan script pemanggil JS eksternal di atas sebelum kode </head>, jangan lupa save dan lihat hasilnya.

Semoga bermanfaat...^_^

Please No Spam and junk, we will remove it !!